Senin, 03 Januari 2011

Pengorbanan Pria yang Tidak Diketahui Wanita (wajib dibaca)

Bagaimanapun keadaan seorang pria dia tetap mempunyai rahasia tersendiri yang tertutup rapat. Rahasia ini adalah pengorbanan yang mereka lakukan dengan tulus ikhlas. Mengerti pasangan kita adalah suatu hal yang wajib. kadar untuk mengerti pasangan, sama dengan kadar mengerti diri kita sendiri. Ketika seorang pria ingin mengerti wanita, maka ia harus berani meluangkan waktu yang lebih. Butuh sebuah keikhlasan, namun anda tidak akan pernah rugi ketika mampu mengerti pasangan. dan Tahukah anda Pengorbanan Seorang Pria Yang Kadang Tidak anda Diketahui.

1. Seorang anak laki – laki, dengan uang jajan seadanya.. diberi orang tua nya agar bisa makan di kantin sekolah, atau ongkos transportasi ke sekolah..
Quote:
kalian merasa dia akan menggunakan semua uang jajannya?

dia selalu menabung untukmu selama tiap hari, menahan lapar, menahan segala ajakan teman untuk pergi bermain dan berharap cukup untuk mengajakmu pergi jalan – jalan di hari minggu nanti.., mungkin hanya sekedar nonton atau pergi makan,..

lalu ketika hari minggu yang dimaksud, engkau jawab : ” duh,.. sori ni kaya nya aku gak bisa pegi sama kamu hari ini soalnya diajakin keluarga pegi… maap “

duuaarrrr,.. kamu udah sukses menghancurkan perasaan, pengorbanan tu anak laki – laki.. mungkin mereka tak pernah menangis, atau pun curhat sama temannya,.. karna mereka itu jantan! mereka selalu menyimpan perasaannya seorang diri.

2. Ketika beranjak dewasa, para wanita cantik hanya akan pergi sama cowo yang punya kendaraan roda 4.. ketika pria harus bersaing untuk mendapatkan dirimu, mereka akan lebih berhemat mati2an agar bisa mengajak mu untuk berkencan,..
Quote:
ketika engkau mau d ajak pergi, dan kaget untuk pertama kali engkau dijemput memakai motor,..

lalu engkau menjawab
” duh rambut gw rusak nih,…”
” duh, siang bolong gini kamu ngajakin aku pergi… panas tau ”
” duhhhh, debu, panas… laen kali aja deh ya ? “

mungkin engkau tidak sadar mengatakannya,.. tapi percaya lah.. hati mereka sakit..

3. Ketika sudah berkeluarga,… anda tau? mereka kerja banting tulang seharian penuh untuk mencukupi kalian makan..
Quote:
tau pepatah ini gak?
” Seorang ayah makan telur ayam, sedangkan anak istrinya makan daging ayam “

Di benak seorang ayah, asalkan anak istrinya bahagia itu udah cukup,..
kalo perlu gak makan, ato sekedar makan mi instan, asalkan anak istri bisa makan dia uda senang,.. jangan suka menyia2kan uang hasil kerja keras suami mu itu..

4. Ketika punya anak, sudah meranjak dewasa.. dia kesulitan untuk membiayai keluarganya,.. tapi ada satu hal yang harus kalian tau..
Quote:

” mau ayah / suami mu seorang perampok, pencuri, penjudi atau kriminal lainnya,.. ketika uang itu diberikan pada mu,.. dia ikhlas memberikannya padamu, dan RELA MENANGGUNG DOSA UNTUK MU “
“Pengorbanan seorang PRIA yang kadang tidak diketahui WANITA ini hanya untuk bahan renungan wanita saja dan memang tidak semua wanita seperti ini kok.

sumber : http://www.lintasberita.com/go/1581306

cara melatih otak ala Jepang

Melatih kemampuan otak sangat penting, hal ini bukan saja berlaku bagi pelajar maupun kaum intelektual, tapi berlaku untuk semua orang selama ia masih sehat mental. Orang Jepang dikenal dengan kecerdasan dan kedisiplinannya. Selain doyan makanan yang kaya protein, orang Jepang juga dikenal suka melakukan latihan otak yang dapat meningkatkan IQ (Intelligence Quotient) dan membuat otak terus aktif.

Popularitas latihan otak dari Jepang dimulai sejak tahun 2005 dengan permainan Nintendo Brain Age dan teka-teki seperti Sudoku. Anak-anak hingga manula mulai bermain game-game ini untuk meningkatkan memori, IQ dan membuat otak lebih aktif.

1. Brain Age
Mengingat banyaknya orang usia lanjut di Jepang, Dr Ryuta Kawashima dari Tohoku University of Medicine memutuskan untuk menciptakan suatu permainan yang dapat mengembalikan kelincahan mental warga lanjut usia di Jepang.

Kawashima menciptakan video game yang dapat digunakan untuk meningkatkan penalaran mental dan bahasa. Penelitiannya menciptakan game Nintendo, Brain Age. Brain Age memiliki komponen yang menguji dan meningkatkan kemampuan matematika, kemampuan memori serta kemampuan yang meningkatkan jalur saraf.

2. Sudoku
Sudoku adalah puzzle Jepang yang melatih sisi penalaran dan analisis otak. Sudoku dipopulerkan oleh Nikoli Puzzle Company pada tahun 1986 dan menjadi populer di seluruh dunia pada tahun 2005. Puzzle Sudoku terdiri dari kotak persegi 9×9, yang mana setiap baris berisi nomor 1 sampai 9.

Pada awal permainan, ada beberapa angka dalam setiap persegi, kemudian para pemain harus menggunakan logikanya untuk menalarkan kolom dan baris yang masih kosong dengan angka-angka yang sesuai. Ada banyak variasi sudoku, seperti sudoku untuk anak-anak yang menggunakan kotak yang lebih kecil dan memiliki simbol seperti planet dan binatang, bukan angka.
3. Anzan
Anzan merupakan awal dari adanya latihan otak di Jepang. Anzan diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris yang berarti ‘perhitungan mental’ dan melibatkan serangkaian panjang hitungan angka dengan membayangkan sempoa.

Pada anzan, sempoa digambarkan dalam pikiran. Penambahan, pengurangan, perkalian, pembagian dan pembukuan dilengkapi melalui konsentrasi yang mendalam dan manipulasi sempoa mental. Untuk menjadi mahir, orang harus banyak berlatih. Anak-anak di Jepang biasanya latihan anzan 2 jam sehari.
http://arenaphoto.blogspot.com/2010/11/latihan-otak-ala-orang-jepang.html


www.lintasberita.com

10 kemampuan Luar Biasa Orang Indigo

Kehadiran orang Indigo di bumi diyakini sejak manusia pertama muncul � ini berarti semua manusia keturunan orang Indigo. Di masa awal kehidupan pra sejarah manusia hanya mengandalkan kemampuan yang ada pada dirinya untuk menghadapi kekerasan alam. Karena ilmu pengetahuan dan teknologi belum berkembang pesat seperti sekarang, satu-satunya cara mempertahankan diri untuk menjaga kelangsungan hidup di bumi adalah dengan menggunakan secara optimal semua anggota tubuh yang ada.

Bagian terlemah dari tubuh manusia tapi memiliki kekuatan pengendalian terbesar adalah otak. Organ lembek yang harus dilindungi tulang tengkorak keras ini merupakan pusat perintah, kendali, dan pengatur keseluruhan organ tubuh dan triliyunan sel lainnya (sekitar 100 triliyun sel yang membentuk tubuh manusia).

Ketiadaan peralatan pada masa itu memaksa manusia berpikir menggunakan otaknya untuk menembus rintangan alam. Selain menciptakan peralatan sangat sederhana seperti batu pemantik api, senjata dari batu, perangkap binatang, pakaian dari kulit binatang buruan yang berbulu, dan lain sebagainya, manusia juga mengembangkan kemampuan organ tubuh terutama panca indranya.

Kekuatan daya sensor panca indra meningkat karena secara alami dibutuhkan, misalnya mata untuk melihat binatang buruan yang berada di tempat jauh, telinga untuk mendengarkan suara binatang buas yang berbahaya pada malam hari, penciuman untuk mengendus bau air di tengah padang pasir dan lain-lain. Peningkatan kekuatan daya sensor panca indra ini berlangsung terus-menerus karena sering dipergunakan, dan apabila sampai pada suatu kondisi puncak tertentu kemampuannya bisa sangat mencengangkan.

Mengindera dengan otak
Proses pengindraan dengan alat indrawi adalah kegiatan sensor informasi dengan menggunakan alat bantu. Tingkat kekuatan alat bantu, seperti mata, telinga, hidung, lidah dan kulit � yang sering disebut panca indra � sangat menentukan hasil pengindraan yang dicapai. Alat indra yang lemah atau rusak tidak bisa menghasilkan proses pengindraan yang baik. Begitu juga tingkat kemampuan sistem syaraf pusat dengan ujung-ujung syarafnya ikut menentukan proses penghantaran sinyal-sinyal listrik statis dari alat indra ke otak.

Pada orang indigo fungsi alat bantu panca indra dikurangi dan sebagai gantinya digunakan pengindraan langsung oleh otak dengan tugas sensor dibantu oleh ujung-ujung syaraf di tepi otak bagian luar. Ujung-ujung syaraf otak ini menangkap secara langsung pancaran gelombang yang mendatanginya dan mengirimkannya menjadi sinyal-sinyal listrik untuk diolah di otak.

Gelombang otak
Dalam melakukan kegiatannya otak menggunakan energi dari tubuh yang kemudian diubah menjadi energi listrik. Tegangan listrik yang dibutuhkan oleh otak untuk bekerja hanya 1/10 volt. Dengan sinyal-sinyal listrik inilah otak bekerja menerima, mengolah dan menyampaikan informasi. Semua kegiatan otak ini berlangsung di sel-sel yang jumlahnya 1 triliyun, 100 milyar sel aktif dan 900 milyar sel-sel penghubung.

Dalam melakukan kegiatannya otak memancarkan gelombang yang disebut gelombang otak. Gelombang otak ini dibedakan menurut frekuensinya, yaitu Gamma (berfrekuensi 16-100 Hz), Beta (12-19 Hz), Alpa (8-12 Hz), Theta (4-8 Hz), Delta (0,5-4 Hz) dan yang terakhir ditemukan oleh Dr. Jeffrey D. Thompson, D.C., B.F.A . ,dari Neuroacoustic research, bahwa masih ada gelombang otak dengan frekuensi dibawah delta, atau dibawah 0.5 hz, yakni gelombang Epsilon. Semua gelombang tadi merambat di udara dengan kecepatan cahaya sebesar 299.792,46 kilometer per detik.

Gelombang otak inilah yang ditangkap oleh sensor di otak orang Indigo sebagai pembawa informasi dan dipancarkan kembali sebagai bentuk penyampaian informasi atau perintah. Gelombang otak berfrekuensi sangat rendah, sehingga mudah dipantulkan oleh penghalang, seperti partikel debu dan akan tersebar sehingga mudah dikumpulkan. Kebanyakan otak orang Indigo bekerja di gelombang dengan frekuensi sangat rendah (Alpha ke bawah).

Kemampuan yang tidak umum dan aneh berikut ini sering dihubung-hubungkan dengan mistik. Padahal kemampuan ini murni kelebihan daya kerja otak dari manusia secara umum, hingga mampu terhubung dengan dimensi yang lebih tinggi.

diambil dari SzUteNk Blog'S
www.lintasberita.com

Alasan mengapa Irfan Bachdim Dicoret dari PSSI

Bagi pengamat olahraga, Sumohadi Marsis, hal wajar jika seorang pemain dikeluarkan jika PSSI yang menentukannya. Hal ini karena menurutnya PSSI hanya mengenal satu kompetisi, yaitu Indonesia Super League (LSI).





Menurut Sumohadi, hal wajar itu juga terkait bahwa setiap liga memang seharusnya berada di bawah panduan PSSI. Bahkan menurutnya di berbagai belahan dunia, hanya ada satu kompetisi profesional tertinggi yang dibawahi oleh persatuan sepakbola di negaranya masing-masing.

Saat ini tinggal, si pemain yaitu Irfan bachdim yang menurutnya harus memilih. Tetap berada di klubnya dengan aturan tak boleh bermain di tim nasional atau memilih hengkang dari klub dan mencari klub baru di ISL. ''Semuanya tergantung pemain saya rasa,''

Bagi Sumohadi sendiri, ia lebih menyoroti keluarnya klub-klub bola ISL ke Liga Primer Indonesia (LPI). Baginya hal ini menunjukkan ada sesuatu yang harus dibenahi PSSI.
"Seperti isu pengaturan skro yang hingga kini belum dibereskan, meski ada satgas Anti Suap, tetapi belum ada hasilnya. Makanya hingga kini isu pengaturan skor masih terus ada dan menggelayuti ISL, hal ini perlu diperhatikan benar-benar oleh PSSI,'' pungkasnya.

Irfan Bachdim, striker yang masih terikat kontrak dengan klub Persema Malang ini memang erancam dicoret dari timnas Indonesia. Hal ini menyusul keputusan Persema Malang keluar dari kompetisi PSSI 'Liga Super Indonesia' 2010 untuk gabung dengan kompetisi tandingan Liga Primer Indonesia (LPI).

PSSI yang tak mengakui LPI, sejak awal mengancam akan menjatuhkan sanksi kepada pemain, pelatih dan ofisial klub yang tergabung di LPI. Salah satu ancaman PSSI juga mencoret nama pemain Timnas yang tergabung di klub peserta LPI.

sumber: http://dunia-panas.blogspot.com/2011/01/alasan-mengapa-irfan-bachdim-dicoret.html
www.google.com

Minggu, 02 Januari 2011

Virus Komputer Pertama

Virus komputer diperkirakan muncul pertama kali pada Januari 1986, disebut-sebut sebagai virus pertama untuk PC yang pernah dibuat. Virus ini menginfeksi boot sector media penyimpanan data dengan format DOS File Allocation Table (FAT). (c)Brain (nama virus ini) juga dikenal dengan sebutan virus Lahore, Pakistani, Pakistani Brain, Brain-A dan UIUC.

Majalah Businessweek pada waktu itu menyebutnya Pakistani Flu. Percaya atau tidak, virus ini dibuat oleh dua orang bersaudara Basit Farooq Alvi dan Amjad Farooq Alvi yang ternyata masih berusia 19 tahun! Awalnya kakak beradik ini mengaku pada majalah Time bahwa mereka membuat virus ini untuk melindungi software pengobatan karya mereka dari pembajakan. Virus ini bahkan melengkapi diri dengan alamat dua bersaudara ini berikut tiga nomor telepon yang bisa dihubungi, tak ketinggalan sebuah pesan yang menyebutkan bahwa jika komputer user terinfeksi maka dianjurkan menghubungi mereka untuk vaksinasi.

Ketika mereka mulai mendapatkan ribuan telepon dari orang-orang berbagai penjuru Amerika Serikat, Inggris, dan lainnya,yang meminta vaksinasi untuk komputer mereka, kakak-beradik ini terperangah dan berusaha menjelaskan bahwa motivasi mereka bukanlah untuk kejahatan. Mereka akhirnya memotong kabel telepon dan menyesal telah membeberkan nomor telepon mereka sejak awal.

sumber : www.lintasberita.com